Persiapkan Akreditasi, Ketua BAN dan Tim Asesor Kemenag Wajo Lakukan Pembinaan di Madrasah Kec. Pitumpanua

Humas MIN 2 Wajo Rabu, 4 September 2024 dihadiri beberapa Kepala Madrasah yang didampingi masing-masing operator dari tingkat MI,MTS, dan MA Kecamatan Pitumpanua-Keera mendapat pembinaan dari Ketua BAN (Badan Akreditasi Nasional) dan tim asesor Kemenag Wajo terkait persiapan akreditasi yang akan dilaksanakan tahun 2024 ini. yang berlangsung di Ruang Dewan guru MIN 2 Wajo.

Pembinaan ini dilakukan sebagai langkah awal madrasah dalam mempersiapkan bukti fisik menghadapi akreditasi nanti .

Dalam sambutannya, Iskandar Andi Parakkasi kembali mengingatkan tugas dan fungsi masing-masing anggota tim yang telah dibentuk supaya sesegera mungkin menyiapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk akreditasi nanti.

Hamran selaku Ketua BAN (Badan Akreditasi Nasional) dari Kemenag Wajo menyampaikan penting adanya kekompakan dan kerja sama antar tim sehingga pada saat visitasi nantinya semua berjalan lancar sesuai dengan yang seharusnya. Selain itu beliau juga menyampaikan hal-hal teknis terkait dengan pengisian dan persiapan bukti fisik masing-masing standar.


Dalam pra visitasi ini Beliau juga menyampaikan bahwa kunci utama dalam akreditasi ada di standar 1. Kalau standar 1 sudah terpenuhi semuanya, maka standar yang lain akan mengikuti.
Kita berharap akreditasi nanti berjalan dengan lancar. Mari berkerja sama dan sama-sama bekerja supaya apa yang kita harapkan tercapai dan memperoleh hasil yang memuaskan”, pungkas Harman

Dalam kesempatan ini pula Drs.H. Bakri,M.Pd Kepala MIN 2 Wajo sangat berterima kasih kepada Tim Asesor Kemenag Wajo atas kehadirannya dalam pembinaan menghadapi Akreditasi yang akan datang . Tutupnya
Penulis : ANDIKA